Ilustrasi Ayam Goreng resep Daerah |
(Baca: Aneka Masakan Ayam Bagian Dua)
Berikut resepnya:
AYAM RICA-RICA MANADO
Rica merupakan bahasa manado serapan dari bahasa spanyol (macam dahulu telenovela) yang artinya cabai. Memasak Asik resep ini pedas pastinya, hanya khusus untuk penghobi cabai.Tapi bagi anda yang penasaran silahkan mencobanya. jangan lupa berbagi.
Bahan-bahan:
1 ekor ayam dipotong 16 bagian;
2 batang serai di memarkan;
6 buah bawang merah di rajang;
1 lembar daun pandan;
5 lembar daun jeruk;
50 ml air;
1 buah jeruk nipis;
12 buah cabai merah;
10 buah cabai rawit merah;
7 siung bawang putih;
4 cm jahe.
Cara mengolah:
- Haluskan cabai merah,cabai rawit merah,bawang putih dan jahe,sisihkan.
- Tumis bawang merah,serai dan daun pandan hingga bawang kecoklatan.
- Masukkan bumbu yang dihaluskan dan daun jeruk ,aduk hingga harum.
- Kemudian masukkan ayam aduk hingga ayam berubah warnanya, tambahkan air, kecilkan api, tutup. Di ungkep hingga airnya agak mengering sambil sekali-sekali di aduk-aduk.Angkat.
- Tambahkan air jeruk,aduk hingga rata.
Tips penting :
- Disarankan untuk mempergunakan Jahe Merah dari pada Jahe Putih. Karena rasanya berbeda.
- Tambahkan juga Daun Bawang dan Daun Kemangi secukupnya untuk penguat rasa. Tambah gurih lagi rasanya loh.
- Sebaiknya ayam itu sebelum di olah, setelah dipotong-potong direndam dengan perasan air jeruk selama kurang lebih 40-45 menit. Jika sudah begitu tidak perlu menambahkan air jeruk pada adonan.
AYAM PANGGANG KLATEN
Resep dari daerah klaten Jawa Tengah dengan rasa lezat ditambah masinnya yang pas menjadikan rasanya luarbiasa. Memasak Asik dengan keluarga untuk sarapan atau pun berbuka akan sangat cocok untuk dicoba.
Bahan:
3 sdm minyak sayur;
2 lembar daun salam;
1 batang serai, memarkan;
1 sdt asam Jawa;
1 ekor ayam buras yang muda, potong 4 bagian;
500 ml santan dari 1 butir kelapa parut.
Haluskan:
6 butir bawang merah;
4 siung bawang putih;
5 butir kemiri;
1 sdm ketumbar, sangrai;
1 sdt merica butiran;
1 cm kunyit;
1 cm lengkuas;
1 cm jahe;
20 g gula Jawa;
2 sdt garam.
Cara membuat:
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga wangi.
- Tambahkan daun salam, dan serai. Aduk rata.
- Masukkan potongan ayam, aduk hingga kaku.
- Tuangi santan, aduk-aduk hingga mendidih.
- Kecilkan api. Masak hingga kuah berminyak kental dan daging ayam empuk.
- Angkat ayam, tiriskan.
- Bakar di atas bara api sambil olesi sisa bumbu hingga ayam agak kecokelatan dan kering. Angkat, sajikan hangat.
Untuk 6 orang
AYAM GORENG ALA CIREBON
Ayam goreng gurih dan kriuk dengan taburan taburan tambahan. setelah membaca langsung Memasak Asik dengan keluarga di rumah.
Bahan:
1 ekor (1,1 kg) ayam negeri, potong-potong;
1 lembar daun salam;
1 batang serai, memarkan;
1 sdt garam;
25 g gula Jawa;
500 ml air;
minyak goreng.
Haluskan:
6 butir bawang merah;
3 siung bawang putih;
3 butir kemiri;
2 cm jahe;
2 cm lengkuas;
1 cm kunyit;
1 sdm ketumbar;
1 sdt asam Jawa.
Cara membuat:
- Rebus ayam bersama bumbu halus, daun salam, serai, dan garam hingga kuah habis dan ayam lunak. Angkat dan tiriskan. Dinginkan.
- Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga kuningkecokelatan dan kering.
- Sajikan hangat.
Untuk 6 orang
Selamat mencoba. Pantau terus Memasak Asik ya karena masih banyak resep lainnya.
(baca juga: Resep ayam Goreng Bagian Satu)
(baca juga: Resep ayam Goreng Bagian Satu)
No comments:
Post a Comment