Thursday, June 9, 2016

RESEP Dendeng Balado dan RANDANG

Rendang dan Dendeng
Rendang dan Dendeng
Selamat sore para sahabat, saudara, kawan dan juga mbak-mbak yang cantik-cantik pembaca Memasak Asik. sore ini saya akan mebagikan resep olahan daging sapi. Daging sapi juga merupakan favorit keluarga Indonesia. Daging Sapi kalah dengan bahan yang lain hanya dari segi harga (lumayan mahal dibandingkan ayam dan kawan-kawan) namun rasanya ketika diolah Alhamdulillah lezat. Ada dua masakan yang sudah mainstream diolah menggunakan bahan Daging Sapi yaitu Dendeng dan Rendang. Sudah tau cara membuatnya? Akan saya coba ingatkan kembali sebagai catatan sahabat-sahabat semua.

Sebelumnya dendeng dan rendang merupakan salah satu kuliner daerah padang juga loh, sama seperti sate padang (baca:Resep Sate Padang). Biasanya rasanya dominan pedas. Rasa pedas membuat rasa makanan ini semakin nikmat. Berikut resepmnya.

D E N D E N G B A L A D O



Bahan: 

1/2 kg  daging yg bagus
1 buah  jeruk nipis (diambil airnya)
garam
minyak goreng
100 g  cabe merah
10 butir bawang merah
3 siung  bawang putih
1 buah  tomat merah


Cara membuatnya : 

  1. Bersihkan daging dari urat-urat dan lemaknya. Potong tipis searah serat daging. 
  2. Remas-remas daging dengan air jeruk nipis tambah garam dan bawang putih yg dihaluskan. 
  3. Kemudian jemur daging pada panas matahari sampai kering (atau kalau hujan bisa gantung saja di dalam ruangan lebih pas dekat perapian). 
  4. Potong-potong daging yg sudah kering dengan ukuran sesuai dengan selera dan goreng di dalam minyak panas sampai kering. Angkat tiriskan. 
  5. Gerus cabe merah, bawang merah, garam dan tomat kasar kasar. 
  6. Tumis pada 50 cc minyak goreng sampai baunya harum.  sampai harum ya.
  7. Masukkan dendeng yang sudah digoreng, aduk sampai rata. 
  8. Angkat dan hidangkan dengan nasi putih yg hangat lebih komplit hidangkan bersama sayur daun singkong. 

R A N D A N G


Bahan:

1/2 kg   daging sapi
1/2 kaleng  santan
daun kunyit (kalau ada) dan daun jeruk

Cara membuatnya : 

  1. Campur daging, 2 cangkir air, santan, daun kunyit, daun jeruk, sepotong lemon grass, 1 sdm onion powder, 1 sdm garlic powder, 1 sdm ginger powder, 1 sdm paprika, 1 sdm chili powder atau 1 sdm cayenne pepper ( atau tergantung selera pedasnya), galangal powder, 1/2 sdm turmeric powder dan garam. 
  2. Rebus dengan api kecil sampai kuah mengental 
Sudah siap membuka restoran padang sendiri? Dendeng dan rendang merupakan makanan yang dapat disimpan dalam waktu lama selama ia dipanaskan. Jika anda membuat dalam jumlah yang banyak tidak perlu khawatir, cukup dipanaskan dengan api kecil. Selamat memasak, mencoba dan berbagi.



No comments:

Post a Comment